R RANCANGAN PENYULUHAN PEMANFAATAN PUPUK ORGANIK PADAT KOTORAN SAPI PADA CABAI RAWIT(Capsicum frutescens L.) DI DESA KEPUNG KECAMATAN KEPUNG KABUPATEN KEDIRI

Show simple item record

dc.contributor.author Ramadhan, Rifiyal
dc.contributor.author Nizar, Achmad
dc.contributor.author sawitri, Budi
dc.date.accessioned 2024-07-08T05:16:44Z
dc.date.available 2024-07-08T05:16:44Z
dc.date.issued 2023-09-16
dc.identifier.issn L.310-23059
dc.identifier.uri https://repository.polbangtanmalang.ac.id/xmlui/handle/123456789/1922
dc.description.abstract Rifiyal Ramadhan, NIRM 04.01.19.313. Rancangan Penyuluhan Pemanfaatan Pupuk Organik Padat Kotoran Sapi Pada Cabai Rawit (Capsicum frutescens L.) di Desa Kepung Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri. Pembimbing: Achmad Nizar, SST., M.Sc dan Dr. Budi Sawitri, SST., M.Si. Tujuan pelaksanaan tugas akhir ini adalah : 1) mengetahui pengaruh dosis pupuk organik padat terhadap pertumbuhan tanaman cabai rawit, 2) menyusun rancangan penyuluhan tentang pembuatan dan pengaplikasian pupuk pupuk organik padat pada cabai rawit di Desa Kepung Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri, 3) mengetahui tingkat pengetahuan petani tentang pembuatan pupuk pupuk organik padat kotoran sapi, 4) mengetahui tingkat keterampilan petani tentang pengaplikasian pupuk pupuk organik padat kotoran sapi pada cabai rawit. Pelaksanaan tugas akhir di Desa Kepung Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri pada bulan Maret sampai Juli 2023. Metode pelaksanaan yaitu 1) menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial dengan 4 perlakuan dan 6 ulangan, analisis data menggunakan ANOVA dan DMRT dengan taraf 5%, 2) penyusunan rancangan penyuluhan disusun berdasarkan hasil identifikasi potensi wilayah serta disesuaikan dengan karakteristik sasaran dan hasil kajian yang menjadi rekomendasi dengan penetapan tujuan penyuluhan, penetapan sasaran penyuluhan, penetapan materi penyuluhan, penetapan metode penyuluhan, penetapan media penyuluhan dan penetapan evaluasi penyuluhan, dan 3) tingkat pengetahuan dan keterampilan petani diukur dengan metode analisis statistik deskriptif. Hasil pelaksanaan tugas akhir adalah 1) pupuk pupuk organik padat kotoran sapi dengan dosis 30 ton/ha memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman dan jumlah bunga, 2) rancangan penyuluhan tentang pemanfaatan pupuk pupuk organik padat kotoran sapi pada cabai rawit di Desa Kepung Kecamatan Kepung bertujuan agar 65% petani mengetahui pemanfaatan limbah kotoran sapi menjadi pupuk pupuk organik padat dengan sasaran penyuluhan yaitu Kelompok Tani Maju di Desa Kepung Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri, metode yang digunakan yaitu, ceramah, demonstrasi cara, dan diskusi pada penyuluhan tahap 1 dengan materi pembuatan pupuk pupuk organik padat dengan menggunakan alat bantu media berupa leaflet dan benda sesungguhnya, lalu metode yang digunakan pada penyuluhan tahap 2 yaitu ceramah, praktek langsung, dan diskusi, dengan menggunakan media leaflet dan benda sesungguhnya, dan metode yang digunakan yaitu demcar, 3) hasil evaluasi tingkat pengetahuan petani termasuk kategori sangat tinggi dengan rata-rata persentase yaitu 88,4%, dan 4) hasil evaluasi tingkat keterampilan petani termasuk kategori sangat terampil dengan persentase masing-masing indikator yaitu, basic literacy skill rata-rata 82,5%, technical skill rata-rata 85,88%, dan problem solving rata-rata 81,32. en_US
dc.publisher Polbangtan Malang en_US
dc.relation.ispartofseries Laporan TA;L.310-23-23059
dc.subject cabai rawit, keterampilan, kotoran sapi, pengetahuan, pupuk organik padat en_US
dc.title R RANCANGAN PENYULUHAN PEMANFAATAN PUPUK ORGANIK PADAT KOTORAN SAPI PADA CABAI RAWIT(Capsicum frutescens L.) DI DESA KEPUNG KECAMATAN KEPUNG KABUPATEN KEDIRI en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

  • TA 2023
    Tugas Akhir Mahasiswa Lulusan 2023

Show simple item record

Cari


Advanced Search

Browse

My Account